Review : Make Over Intense Matte Lip Cream Shade Vanity
22.37besok-besoknya pas udah mau beli, semua shade cepet habisnya. mungkin tinggal shade yang merah atau pink keunguan. since I'm not that bling person.. jadi aku coba cari online.. awalnya aku mau beli shade yang nomer 3 : secret berhubung sudah banyak punya warna seperti itu jadi aku memutuskan beli shade nomer 4 : vanity dengan harga 80.000 which is murah banget dibanding beli di mall sekitar 95.000. seperti biasa aku beli di shopee yang waktu itu masih free ongkir diatas 70.000 (sekarang 90.000). datanglah paket saya 2-3 hari kemudian..
foto diambil setelah 2 mingguan aku pakai jadi.. agak sedikit jorok ya sudahan hehe, but still works anyway..
Lipcream dibungkus dengan box yang tengahnya "bolong", jadi gampang liat dari botol nya.
botolnya dari kaca dan ukuran yang sedang, se jari telunjuk. isinya 6,5g cukup banyak yaa. tutupnya warna hitam seperti produk-produk make over lainnya warna hitam.
menurutku bentuk dan packagingnya sangat classy dan simple jadi enak dibawa kemana-mana.
nah ini dia swatchesnya, I LOVEEEE it. buat kalian yang suka warna-warna nude tapi pingin coba warna yang lebih segar tanpa terlihat menor, cocok banget deh. sama sekali ga nyesel dengan warnanya (mungkin lebih pink jika dilihat aslinya ya).
kelembabannya bagus kalau misal rutin minum air putih, kalau engga selayaknya bibir tanpa air bisa dehidrasi dan kering. Intinya, lipcream ini ngikut dengan keadaan bibir kamu tetapi tidak mengeringkan. ketahanannya, memang lipcream warnanya agak deep jadi warnanya tahan lama bisa seharian.. sama dengan lipcream lain ya, setelah makan akan hilang (tergantung juga dengan cara makan atau makanannya).
pengaplikasiannya lumayan gampang atau gampang-gampang sulit (?)
setelah kuas lipcreamnya dikeluarin jumlah cairan lipstiknya terlalu banyak jadi harus aku "oser-in" ke tube botolnya (seperti yang kalian lihat di foto, begitu berantakannya tube botol lipcream saya)
but hey I still give it two thumbs up for this affordable lip cream! :)
pros :
ada 8 shade berbeda
lembab tidak kering
packagingnya minimalis bagus dan praktis
harga dengan kualitas sangat worth it
cons :
kadang di toko offline shade nya kurang lengkap
aplikasinya lumayan sulit
repurchase? :
iyadong, pengen beli shade 8: Libertine! it's already in my wishlist :)
Thankyou :)
0 komentar